Home » » Batal Kontrak Thierry Fidjeu, Persija Bidik Striker Asal Inggris

Batal Kontrak Thierry Fidjeu, Persija Bidik Striker Asal Inggris

Written By Unknown on Kamis, 13 Februari 2014 | 02.29


Persija Jakarta menunggu kehadiran pemain asal Inggris Nathan Levi Fontaine Ellington guna melengkapi kuota pemain asing dalam Indonesia Super League (ISL) setelah batal merekrut pemain asal Guinea Khatulistiwa, Thierry Fijdeu.

"Saat ini kami menunggu dia (Nathan Levi Fontaine Ellington). Kami berharap bisa secepatnya datang," kata Ketua Umum Persija, Ferry Paulus seperti dilansir Antara.

Meski sudah mempunyai mantan pemain Timnas Kroasia, Ivan Bosnjak serta pemain lokal yang berpengalaman, lini depan tim Macan Kemayoran dinilai masih kurang tajam. Dari dua pertandingan yang dijalani, empat gol yang tercipta dicetak oleh empat pemain yang berbeda.

Saat menghadapi tuan rumah Barito Putra, gol tercipta lewat Rohit Chan dan Ramdani Lestaluhu, sedangkan saat mengalahkan Semen Padang, gol tercipta lewat striker lokal Rahmad Affandy serta striker asingnya, Ivan Bosnjak.

Ferry Paulus menegaskan, kehadiran seorang pemain asing untuk menambah kekuatan Persija memang sangat diperlukan. Hal itu dilakukan agar tim asal ibu kota ini mampu bersaing dengan klub lain. Apalagi persaingan musim ini sangat ketat.

"Kita berharap pada dia (Nathan Levi Fontaine Ellington), jika tidak sesuai dengan kriteria maka kami akan mencari pemain alternatif," tandasnya.

Persija saat ini sudah memiliki tiga pemain asing dengan tiga posisi berbeda yaitu Fabiano Beltrame (Brasil) dengan posisi pemain belakang, Rohit Chand (Nepal) yang merupakan pemain tengah dan Ivan Bosnjak (Kroasia) dengan posisi penyerang. (ant/dzi)

SUMBER.BOLA.NET
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BERBAGAI PENGETAHUAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger